Perjalanan saya dan teman - teman di Danau Toba belum selesai, bahkan boleh dibilang baru dimulai. Ini adalah kelanjutan cerita saya yang berjudul Pesona Danau Toba dari Dekat. Kali ini kami akan berkunjung ke Bukit Sibea-bea yang viral di jagat sosial media. Katanya pemandangan danau toba terlihat lebih indah dari atas Bukit Sibea-bea, ditambah lagi adanya jalan berkelok - kelok yang menambah kesan unik. Karena jaraknya cukup dekat dari tempat penginapan kami, setelah packing barang dan checkout dari penginapan langsung tancap gas ke Bukit Sibea-bea.
Namanya juga mendaki bukit, jalur yang kami tempuh menanjak dan berkelok tajam. Butuh skill mengendarai yang bagus untuk melewati jalur ini. Untung saja jalurnya sudah dicor semua, masih terlihat baru. Akhirnya sampai di pos tiket, untuk 1 mobil seharga Rp. 50.000, dan diberikan tiket masuk. Diatas sudah nampak terlihat para wisatawan berfoto mengabadikan keindahan Danau Toba. Ada yang dari touring keluarga, ada yang naik motor juga, atau bahkan sampai menggelar tikar untuk makan siang bersama. Pengunjung terbilang cukup ramai, saya pun juga tidak mau ketinggalan untuk mengeksplore keindahan Danau Toba dari Bukit Sibea-bea.
Ada Apa Saja di Bukit Sibea - bea?
Sebenarnya Bukit Sibea-bea merupakan wisata rohani umat kristiani, hal ini terlihat adanya monumen patung Yesus Kristus setinggi 61 meter dipuncak. Informasinya monumen Yesus Kristus ini akan menjadi yang tertinggi di dunia, mengalahkan Christ the Redeemer di Brasil. Wah bakal jadi ikonik baru untuk parawisata dunia di Sumater Utara. Namun monumen tersebut masih dalam proses pembangunan, terlihat dan terdengar suara alat berat kontruksi yang mengerjakan monumen tersebut.
Karena Monumen Yesus Kristus raksasa masih proses pembangunan, ternyata ada 1 patung Yesus Kristus berwarna putih dengan ukuran kecil berdiri tegak di Bukit Sibea - bea. Wisatawan disana terlihat antusias berfoto.
Pembangunan Monumen Patung Yesus Terbesar |
Patung Yesus di Bukit Sibea-bea |
Selain itu yang menjadi viral di jagat sosial media dari Bukit Sibea-bea adalah panorama jalan berkelok - kelok seperti love yang hadir menghiasi keindahan Danau Toba. Saya yang mencari spot foto tersebut kebingungan, anglenya darimana, Lalu ada bapak - bapak yang memberi tahu saya bahwa untuk melihat keindahan jalan, fotonya dari sebelah sana. Bapak itu menunjuk kearah ujung bukit melewati pembatas jalan. Saya berterima kasih kepada bapak yang baik hati memberikan arah, dan kami langsung menuju kearah yang ditunjuk bapak tersebut.
Bukan main, memang benar apa yang ditunjuk bapak itu. Sebuah panorama jalan berkelok yang saya lihat di sosial media, kini ada dimata saya. Sebuah pemandangan yang kontras, dimana ada unsur alam Danau Toba yang tenang digabung dengan unsur kontruksi jalan beraspal, seakan memberikan keunikan tersendiri dari Bukit Sibea-bea. Saya mengabadikan panorama ini dengan berfoto di spot yang viral.
Panorama Bukit Sibea-bea |
Kelokan Cinta di Bukit Sibea-bea |
Wisata bukit Sibea-bea sebenarnya belum dibuka secara total, terlihat tidak adanya fasilitas umum seperti toilet, warung untuk makan atau tempat bersantai. Bahkan materi promosi dari lingkungan setempat atau pemerintah juga tidak terlihat. Karena Bukit Sibea-bea viral di sosial media, alhasil pengunjung penasaran kesana.
Tips & Biaya
Kami tidak terlalu lama menghabiskan waktu di Bukit Sibea-bea, karena objek wisatanya belum rampung, setelah mengambil beberapa momen foto panorama, teman saya membuat beberapa konten untuk TikTok, kami akhirnya turun dari Bukit Sibea-bea. Untuk kamu yang ingin ke Bukit Sibea-bea berikut adalah tips dan biaya.
Tips perjalanan dari Medan ke Bukit Sibea-bea :
1. Perhatikan cuaca selama perjalanan, hindari perjalanan dalam keadaan hujan deras, dikarenakan rawan longsor.
2. Selalu membawa cadangan bensin untuk kendaraan kamu, karena mencari SPBU cukup sulit.
3. Kalau bisa berangkat pagi sekali, agar sampai dalam keadaan masih terang.
4. Waktu terbaik untuk menikmati pemandangan adalah saat matahari terbit, dan terbenam,
5. Jangan membuang sampah sembarangan, dikarenakan area wisata masih tahap pembangunan.
6. Selalu membawa powerbank untuk ponsel, dan jaringan selama di area Danau Toba susah sinyal.
Biaya tiket masuk Bukit Sibea-bea
1. Harga tiket masuk / HTM untuk mobil : Rp. 50.000
2, Harga tiket masuk / HTM untuk motor : Rp. 20.000
Walau objek wisata Bukit Sibea-bea belum diresmikan, namun pengunjung sudah ramai untuk mengabadikan potret jalan berkelok cinta dan panorama Danau Toba itu sendiri. Apa komentar kamu tentang Bukit Sibea-bea ?
Tidak ada komentar: